Destinasi Maladewa

Maladives atau Maladewa merupakan tempat wisata yang terkenal di seluruh Dunia. yang menjadi ketertarikan bagi para wisatawan mancanegara adalah Pantai - pantai yang indah dan juga masih banyak Tempat wisata yang menarik untuk dikunjugi saat berada di Maladewa.
Berikut destinasi wisata yang ada di Maladewa :

  • Pulau Cocoa
pulau Cocoa

Pantai yang terdapat di Pulau Cocoa begitu eksotis. Mempunyai pasir putih membentang luas, disertai suara deburan ombak, menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Di lokasi ini, anda bisa melakukan kegiatan menarik, salah satunya adalah scuba diving. Pulau ini pun memiliki fasilitas berupa resort dengan kualitas baik.
 Ciri khas dari pantai ini adalah airnya yang begitu jernih dan pasir pantainya yang putih cocok bagi anda yang suka dengan kegiatan pantai. Sehari rasanya tidak cukup berada di pantai ini, bagi anda disarankan untuk menginap. Banyak penginapan yang bisa anda pilih ketika berada disini.

  • Pulau Vaadhoo
Pulau Vaadhoo

Selanjutnya ada Pulau Vaadhoo. Pulau yang populasi penduduknya kurang lebih 500 orang ini terkenal dengan pesona alam memikat. Sebuah fenomena alam yang menjadi daya tarik bagi para wisatawan adalah adanya phytoplankton yang bersifat memancarkan cahaya cukup terang. agi anda yang ingin merasakan berwisata di tempat yang berbeda, anda bisa datang ke pulau ini. Pulau ini adalah pulau yang hampir saja tidak berpenghuni. Haal itu dikarenakan pupulasi jiwa yang menetap di pulau itu hanyalah 500 jiwa pada tahun 2007 di pulau tersebut. Meskipun populasi disana sedikit, namun setiap weekend atau setiap musim liburan banyak sekali turis yang berbondong bondong ke tempat ini.
  • Museum Nasional Maladewa
Museum Nasional Maladewa

Apabila anda ingin menikmati wisata selain pantai di Maladewa, anda dapat berkunjung ke Museum Nasional Maladewa. Di sini, anda bisa saksikan beraneka ragam peninggalan bersejarah masa Kerajaan Budha.Sebagai tempat yang bersejarah tentunya museum ini memiliki banyak koleksi. Koleksi tersebut mulai dari dari artefak, kostum dan sepatu, koin, perhiasan, senjata dan baju besi. Untuk lokasi museum nasional ini tidak jauh dari Sultan Park Male yang bisa diakses menggunakan berbagai macam alat transportasi. Alat transportasi umum seperti bus dan taksi bisa langsung menuju ke Museum Nasional. Museum Naasional Maladewa ini buka dari hari minggu sampai dengan kamis pada ukul 9 pagi samapi dengan jam 5 sore.

  •  . Biyadhoo Island Resort
Biyadhoo Island Resort

ni adalah salah satu resort di Pulau Biyadhoo yang menawarkan suasana tenang dan pemandangan yang memikat. Biyadhoo Island dianggap sebagai rumah karang terbaik Maldives. Bagi anda yang ingin menyelam, di sekitar pulau terdapat setidaknya 35 titik penyelaman. Yang perlu diperhatikan adalah anda harus melihat keadaan cuaca dan arus ketika akan melakukan penyelaman. Tempat wisata ini juga terjangkau, sehingga and tidak perlu mengeluarkan uang yang banyak ketika berada disini. Meski harganya terjangkau, pelayanan dan keindhana wisata di tempat ini tidak perlu dirgukam



  • HP Reef dan Manta Point
HP Reef

Inilah daerah perlindungan laut yang ada di sebelah utara Atol Male bernama HP Reef. Saat anda menyelami lokasi tersebut, mata anda akan dimanjakan dengan adanya formasi terumbu karang nan menawan serta bermacam ikan warna-warni yang memanjakan pandangan. HP Reef tergolong dalam salah satu lokasi penyelaman paling baik dan direkomendasikan.Dijamin anda akan mendapatkan pengalaman menyelam yang menyenangkan saat beada disini. Biota laut dan keindahan bawah lautnya masih terjaga dan terawat dengan baik. Terbukti banyakya biota laut yang masih lestari sampai saat ini.

Source Artikel : tempatwisataunik.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

FANTASY SURFER: PORTUGAL PREVIEW

Wales, the Epic Land!

Manfaat Olahraga Surfing