Manfaat Olahraga Surfing
Selancar merupakan sebuah olahraga yang biasanya berlangsung di atas ombak yang tinggi. Olahraga ini dilakukan dengan menggunakan sebilah papan sebagai alat untuk bermanuver di atas ombak. Papan tersebut akan bergerak dengan menggunakan tenaga arus ombak di bawahnya dan arahnya dikemudikan seorang peselancar. Adrenalin akan terpacu karena tertekan untuk mengarahkan papan selancar sekaligus menjaga keseimbangan. Mirip rodeo, tetapi pada Olahraga ini peselancar menunggangi ombak liar. Siapa sangka ternyata olahraga ini banyak manfaatnya. Surfing sebagai salah satu jenis olahraga ekstrim bisa dijadikan latihan kardiovaskular. Hampir semua bagian otot tubuh bekerja ketika Anda surfing, mulai dari otot tubuh bagian atas sampai otot-otot kaki. Berikut ini manfaat olahraga surfing yang bisa Anda dapatkan : Surfing memungkinkan otot tubuh untuk terus bergerak sehingga baik untuk membentuk tubuh lebih sempurna. Obat awet muda. Olahraga mampu memperlancar peredaran darah yang salah satu keu